Cara membuat miniatur menara pandang kaki tiga

Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh teman-teman

Pusing? Bingung bikin miniatur menara pandang kaki tiga??? πŸ€”πŸ€” Mungkin setelah membaca penjelasan di bawah ini teman-teman nggak akan bingung lagi😊😊.

Sebenarnya sih mudah kalau kita mau berusaha dan mau menghargai proses, memang sih membuat miniatur bagi pemula tidak sekilas jadi. Dalam membuat miniatur kita harus menggunakan ketelitian dan kesabaran karena ukuran objeknya yang cukup kecil. Simak yuk cara membuat miniaturnya. Disini yang akan di bahas adalah miniatur menara pandang kaki tiga




Alat dan bahan:

  1. Gunting
  2. Benang (benang bangunan/ benang nilon/ benang jahit)
  3. Tusuk sate
Cara membuat

  1. Pertama ambil 3 tusuk sate sama besar dan sama panjang
  2. Kedua jajarkan ketiganya, ikatlah tusuk sate yang tengah dengan simpul pangkal
  3. Ketiga, lilitkan tali ketiga tusuk tersebut dengan bergantian
  4. Keempat, tekik lilitan tali tersebut dengan cara memasukkan tali/ benang di sela" tusuk
  5. Kelima, buka jajaran tusuk sate tersebut sehingga membentuk kaki tiga (buat lah dua kaki tiga)
  6. Keenam, ambil tiga tusuk sate potong sesuai lebar bawah kaki tiga

  7. Ikat potongan tusuk sate tersebut dengan simpul pangkal dan ikatan silang dan diakhiri dengan pangkal
  8. Setelah dua kaki tiga jadi sambunglah jadi satu dengan menghadap arah yang berlawanan
  9. Potong+potonglah tusuk sate sesuai lebar segitiga bagian atas
  10. ikatlah potongan tusuk sate tersebut dengan menggunakan simpul tambat
  11. Setelah selesai buat lah tangganya
  12. Potong tusuk sate sama panjang dengan ukuran 4-5 cm
  13. Ikat ujung benang dengan tusuk sate yang melintang dengan simpul pangkal dua kali pada sebelah kanan dan kiri
  14. Ikat tusuk sate tersebut dengan simpul hidup
  15. Dan terakhir ikat lagi ujung benang dengan tusuk sate yang melintang pada bagian bawah dengan simpul pangkal dua kali, sama seperti bagian atas

Mungkin sekian dulu semoga membantu


 Hargailah proses, karena dengan proses banyak yang dapat kamu ambil, karena semua yang penting bukanlah hasil tapi proses

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kumpulan teka teki receh

Sejarah singkat ASEAN dan PBB